Duka Untukmu Palestine
Karya: Vera Rosmita
Dear Palestine,
Negeri indah tempat nya para anbiya dan syuhada
Negeri indah tempat nya Masjidil Aqsha berada
Dan Negeri indah yang menyebarkan keharuman akan surgawi
Namun lihatlah sekarang…
Hamparan tanah yang semula coklat berubah menjadi merah bersimbah darah
Gedung-gedung yang berdiri indah seakan menyerah untuk meruntuh
Dan tawa tawa anak yang dulu nya terdengar kini menjadi tangisan dan jeritan yang pilu
Palestina, maafkan kami yang seolah menutup mata dan telinga untukmu
Maafkan kami yang masih sibuk menikmati dunia
Sedangkan engkau, berjuang mati matian untuk berjihad di jalan Allah
Tapi ketahuilah, nama mu akan selalu ada di dalam sujud ku
Allah Ya Rabb, lindungilah bumi palestina
Bebaskan saudara-saudara kami
Hancurkan lah para Zionis Israel
Dan Akhiri lah semua ini dengan kemenangan
Kamis, 11 Januari 2024