Ini Diriku, Bukan Mereka
Karya: Mutia Malika R
Malam ini, begitu sunyi dan tenang.
Di temani merdunya angin yang bergemuruh
Hanya ada diriku dan,
Cermin yang usang di depanku.
Ku tatap cermin di depanku.
Berkaca, menatap pantulan diriku.
Seketika hati berbisik padanya,
Tentang apa yang ku punya.
Aku bukanlah mereka, yang sibuk,
Dengan kilau dunia yang penuh tipu
Melalaikan hal wajib demi ego,
Yang tak menentu
Aku adalah aku.
Manusia yang sadar akan kurang,
Dan lebih nya diriku.
Tentang segala yang terjadi,
Tanpa berontak di hati.
Aku bukanlah orang bodoh,
Yang melukai diri sendiri
Hanya karena hasil yang tidak sesuai.
Terlahir disertai jeritan seorang ibu.
Mengorbankan nyawanya untuk aku,
Ada dan hidup di dunia ini.
Jasanya takkan terbalas dengan apa,
Yang ku miliki.
Aku akan mencintai diriku sendiri.
Dengan jati diri yang ku punya.
Dengan harapan dan perjuangan.
Agar aku senantiasa hidup,
Dan membanggakan kedua orang tua ku.
Terutama ibu ku.
satu Respon
always semngatttttttt mutmuttt