Meraih Mimpi Setinggi Angan – Puisi Nurul Muhfidah

puisi mencintai diri

Meraih Mimpi Setinggi Angan
Karya: Nurul Muhfidah


Jika aku terdiam
Akankah kuraih cita-citaku?
Jika aku bermalas-malasan
Akankah kuraih mimpiku?

Di mana pelajar yang dulu?
Di manakah semangat yang lalu?
Mengapa kini hilang termakan zaman
Semuanya lenyap di akhir zaman

Bangkitlah para pejuang
Raihlah mimpimu setinggi angan
Untuk senyuman orang tuamu
Menari-nari dalam kehidupan nyata

Keluarkan semangatmu wahai pelajar
Esok akan kau rasakan hasilnya
Tak akan sia-sia perjuanganmu
Mimpi setinggi angan

Tagar:

Bagikan postingan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *