Meraih Mimpi
Karya: Citra Ayu Lestari
Ku terbangun di pagi hari
Ku siap mengawali hari
Dengan sejuta harapan dan impian
Ku wujudkan demi kebahagiaan mereka
Ayah, ibu…
Kau selalu menuntutku
Tuk mencapai cita-cita
Betapa kerasnya pendidikan akan ku gapai
Tak henti kau panjatkan doa
Demi keberhasilan
Hati tak pernah ragu dan bimbang
Meraih mimpi yang kau dambakan
Ayah, ibu…
Mimpiku telah ku raih
Tanpa kalian aku tak tahu jadi apa
Akan ku ukir dengan indah semua perjuanganku ini