Bumi Palestine
Karya: Ananda Iffat Salsabil
Langit biru berganti abu
Kian dunia di rundung rasa pilu
Banyak nya tangis hingga tersedu-sedu
Tidak sedikit dari mereka kehilangan Ayah dan Ibu
Ayah…Mereka berdarah dingin
Di bawah abu berlapis angin
Semua orang tengah berlarian
Ketenangan perlahan mulai menghilang
Rindu tak jarang mereka rasa
Selalu ada luka yang tergores di tubuh mereka
Rasa sakit yang terus melanda
Kalimat takbir yang terus terucap dari lisan nya
Hati yang gundah
Tanah berlapiskan darah
Robohnya gedung-gedung
Para pejuang yang terkurung
Di mana pelukan hangat Ibuku?
Hatiku merasa pilu dan rindu
Menunggu kedatanganmu
Tapi kau lebih dulu meninggalkanku
Dapatkah keluargaku kembali?
Mereka yang tersenyum menyapaku di esok hari
Kini berganti suara tembakan yang terus berbunyi
Di mana-mana terdengar suara dentuman
Anak kecil kebingungan mencari tempat perlindungan
Hati ini tidak tega…
Anak kecil yang berjuang meraih asa
Kini berganti melawan dunia
Mencari keadilan untuk Negara
Hari demi hari merajut banyak peristiwa
Tak sedikit para Khalifah bertaruh nyawa
Setiap kabar beredar setiap hari nya
Namun doa kadang lupa terpanjat untuk nya
Ya Allah…Ku kirimkan sebuah doa
Untuk saudaraku di Palestina
Yang kini sedang berjuang di dunia
Berganti tempat menuju surga
Allahuma inna nasta’inuka wa nastaghfiruk, wa nastahdika wa nu’minu bik wa natawakkalu alaik, wa nutsni alaikal khaira kullahu nasykuruka wa la nakfuruk, wa nakhla’u wa natruku man yafjuruk. Allahuma iyyaka n’budu, wa laka nushalli wa nasjud, wa ilaika nas’a wa nahfid, narju rahmataka wa nakhsaya adzabak, inna adzabakal jidda bil kuffari mulhaq
Hamba hanya pendosa
Yang hanya berharap kepada Tuhan nya
Doa ku untuk mereka
Agar selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa