Pagoda Insan Cendekiawan
Karya: Shofiyah
Bukan sebab wawasan yang luas kau, dianggap penguasa kawasan
Bukan jawaban-jawaban bertitah benar, kau dianggap kepintaran
Bukan pula karena mentereng gedung, kau dianggap penuh kesuksesan
Melainkan, tatkala kau mampu merenung dan mengantar peradaban
Dunia tanpa pendidikan adalah petilasan yang mangkrak dengan kemistisan
Namun, pendidikan dengan serba kunjungan adalah wisata memuaskan
Simpati pada negeri dipertaruhkan dengan begitu keheranan
Apakah kelak, anak bangsa sepadan untuk dinobatkan
: penggerak kenegaraan
Tuai yang disematkan pada bahu kami—pendidik
Rela dicanangkan agar tak keliru membuat ancang-ancang
Ke mana lagi larinya proses pembelajaran?
Jikalau mengejawantahkan proses hanyalah tipuan sesaat
Maka, di bangku kayu ini penuh doa-doa
Melalui papan tulis ini mengalir keikutsertaan nyawa
Demi generasi yang dicetuskan membawa pelarian
Pada larung kemandirian negara kita
: Indonesia
Probolinggo, 30 Desember 2023