Jejak Sang Baja – Puisi Nathan Cahya Ramadan

puisi mencintai diri

Jejak Sang Baja
Karya: Nathan Cahya Ramadan


Jeritan nafas yang berhembus
Aku menoleh pada jejak yang berliku-liku
Dalam pikiran yang gersang
Dan serentak dengan lara

Tetesan rintikan berjatuhan
Perasaan membelenggu di antara hujan
Mengayuh riuh yang terpahat
Pada diri yang merajut kisah

Untuk raga yang tak mampu ku peluk
Jadilah seperti sang baja
Di kala ribuan suara menerpa
Yang selalu mendesak mengalahkan asa

Ubahlah durjamu sang baja
Untuk atma yang rapuh
Terima kasih diri untuk suka yang kau tebar
Dan nestapa yang kau taruh

Tagar:

Bagikan postingan

satu Respon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *