Teruntuk Diri – Puisi Devina Nurramadanti

puisi mencintai diri

Teruntuk Diri
Karya: Devina Nurramadanti


Inilah aku, diriku
Insan yang sering meragu
Membatasi segala sesuatu
dengan semua rasa ragu
yang tercipta dalam diriku

Namun nyatanya,
kehidupan terus melangkah maju
seiring berjalannya waktu

Begitupun dengan aku,
tak sepantasnya untuk terus menerus mengutuki kurangku
Mulailah melangkah maju
Karena diriku pun pantas untuk melanjutkan
perjalanan penuh liku
Membangun kembali diriku
Meyakinkan diriku bahwa aku pun mampu

Maaf kuucapkan untuk diriku
Karena telah lancangnya meragu
Rasa takut yang terus mengganggu
Akan ku tepis agar diriku terbebas dari belenggu

Inilah aku, diriku
Aku mampu melakukan apapun yang ku mau
Aku pantas untuk terus melangkah maju
Terima kasih untukku

Tagar:

Bagikan postingan

2 Responses

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *